Kamu yang terbaik yang aku tahu
Gombal
Aku akan selalu ada untukmu
Bebal
Aku bahagia bersamamu
Sial
Aku tak percaya cinta, kapanpun aku bisa memulai dan mengakhiri mencintai dan dicintai
Tapi selalu kalimat-kalimat itu yang kau utarakan agar aku bersedia menjadi pendamping hidupmu, katamu kita akan bahagia dengan apa yang kita miliki
Apa yang aku miliki sehingga kau dengan begitu percaya diri mengumbar janji?
Aku yang kamu cintai adalah aku dengan mobil swift merah hati—yang dibelikan ayahku
Aku yang kamu sayangi adalah aku dengan baju yang tiap hari ganti—yang dipilih ibuku
Aku yang kau puja adalah aku yang tinggal di rumah besar berpagar coklat di pojok kompleks perumahan-yang bahkan pemulung pun tak boleh masuk—rumah peninggalan kakekku
Aku yang kau temani kemanapun aku mau juga adalah aku yang tak punya segalanya yang kau lihat
Aku hanya punya Tuhan. Kau mau?
No comments:
Post a Comment